Cetak saring atau screen printing adalah suatu cara mencetak dengan
menekan tinta melalui celah (lubang) sempit pada kain
sutra (silk screen) sebagai acuan cetaknya.
Screen printing atau sablon merupakan teknik cetak
yang banyak digunakan untuk
permukaan yang tidak teratur seperti botol plastik, compact untuk kemasan
komestik, botol gelas.
Proses kerja cetak saring
Pada teknik cetak saring konvensional, form cetak dibentuk dengan melakukan penyinaran
menggunakan vacuum frame dengan cahaya ultra violet melalui film positip ke
atas bingkai cetak yang sebelumnya telah di beri emulsi peka cahaya. Setelah
penyinaran, gambar di kembangkan dengan mencuci atau menyemprot bingkai yang telah di sinari tersebut
dengan air biasa.
Pencucian tersebut akan melarutkan emulsi yang tidak
tersinari (karena terlindungi oleh film positif) membentuk gambar yang akan di cetak.
Kelebihan cetak saring
·
Dapat
mencetak di atas segala dasar benda padat seperti gelas, kaca, keramik, aluminium, plastik
dll.
·
Lapisan
tinta dapat tebal.
·
Dapat
mencetak dalam skala kecil.
Kekurangan cetak saring
·
Detail
gambar sukar dicapai.
·
Kecepatan
rendah (tergantung teknologi cetak saring yang di gunakan).
·
Perlu
pengeringan agak lama, karena tinta tebal.
Sebutkan prinsip cetak saring
BalasHapus